Iklan Baris Anda

Wuling Meriahkan IIMS Surabaya 2022

Wuling Meriahkan IIMS Surabaya 2022 1
Suasana Booth Wuling di IIMS Surabaya 2022

Surabaya, (bisnisnasional.com) – Wuling Motors (Wuling) turut berpartisipasi dalam Indonesia International Motor Show (IIMS) Surabaya 2022 di Grand City Convention and Exhibition. Berkolaborasi dengan PT Arista Jaya Lestari, PT Putra Perdana Indoniaga, PT Maju Global Motor, dan PT Berkat Langgeng Sukses Sejati sebagai mitra dealer di Jawa Timur, Wuling menampilkan empat unit display dan WISE Technology Corner di booth E seluas 209m2, serta berbagai penawaran menarik.

Sales Area Manager Surabaya Wuling Motors, Johan Fithra mengatakan, mengusung tema ‘Experience the Next Innovation’ di IIMS Surabaya tahun ini, pihaknya fokus menghadirkan pengalaman berkendara yang didukung dengan beragam inovasi modern yang telah hadir pada lini produk Wuling. “Kami terus berinovasi baik segi produk maupun layanan kepada konsumen, khususnya Surabaya dan sekitarnya. Juga berbagai penawaran menarik,” ujarnya.

Beberapa produk yang ditampilkan yakni Almaz RS yang memiliki inovasi Wuling Interconnected Smart Ecosystem (WISE) yang memadukan Advanced Driver Assistant System (ADAS) dan Internet of Vehicle (IoV). Wuling Indonesian Command (WIND) yang memungkinkan pengguna untuk mengoperasikan beragam fitur kendaraan hanya dengan perintah suara.

Kemudian ada New Cortez yang telah dilengkapi inovasi modern yakni Wuling Indonesian Command (WIND) dan Internet of Vehicle (IoV). Juga hadir New Confero S yang dibekali tampilan eksterior depan atraktif, kabin luas dengan opsi 7-seater captain seat atau 8-seater.

Wuling juga menyediakan WISE Technology Corner di IIMS Surabaya 2022. Di area ini pengunjung dapat mengetahui lebih dekat mengenai ADAS dan IoV yang tergabung dalam WISE, serta teknologi WIND. Bagi pengunjung yang ingin merasakan pengalaman berkendara, disiapkan 2 unit mobil yang bisa dicoba yakni Almaz RS dan New Cortez di area test drive.

Bagi konsumen yang melakukan pembelian selama acara ini berlangsung berhak mengikuti lucky dip untuk mendapatkan hadiah berupa e-wallet senilai hingga Rp5.000.000 serta hadiah menarik. (in/bsn)

Check Also

OtoXpert Operated by Auto2000 Surabaya Rungkut Hadirkan T-OTP, Pilihan Spare Part Berkualitas & Harga Terjangkau 5

OtoXpert Operated by Auto2000 Surabaya Rungkut Hadirkan T-OTP, Pilihan Spare Part Berkualitas & Harga Terjangkau

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.