Iklan Baris Anda

Spa Greentea, Chocochip Dan Daun Ocha Mampu Meremajakan Kulit

Spa Greentea, Chocochip Dan Daun Ocha Mampu Meremajakan Kulit 1

Surabaya, (bisnisnasional.com) – Sebagai seorang wanita, merawat kesehatan tubuh adalah suatu kewajiban. Mulai dari ujung rambut sampai ujung kaki merupakan aset berharga bagi wanita. Maka tak heran bila ada yang mengeluarkan uang puluhan juta rupiah hanya untuk merawat tubuh. Banyak ragam perawatan mulai dari creambath, pedicure, manicure, totok aura, facial dan massage.

Menurut Sport Recreation Leader Mercure Grand Mirama Surabaya, Muhammad Cholik, untuk menjaga kesehatan kulit selain menggunakan bahan-bahan alami juga dirawat dengan luluran. Untuk mendapatkan hasil maksimal, luluran sangat dianjurkan dua kali sebulan.

“Nah, kita akan mencoba lulur berbahan dasar greentea, chocochip dan daun ocha. Ketiganya sangat cocok untuk kulit kering dan berminyak. Selain bermanfaat menghaluskan juga mampu meremajakan kulit,” katanya.

Untuk treatment lulur chocochip dan greentea ini membutuhkan waktu 90 menit. Langkah pertama, yakni tradisional massage yaitu memijat seluruh badan dengan minyak zaitun secara merata. Mulai dari leher, punggung, tangan, hingga kaki.

Kemudian langkah kedua luluran, bahan utama chocochip dan greentea yang sudah dicampur dan dihaluskan. Lalu balurkan keseluruh tubuh. Diamkan selama 20 menit agar lulur meresap. Langkah ketiga, berendam selama 20 menit untuk membersihkan lulur yang melekat dan minyak zaitun yang licin.

Ni Made Dewi Kurniawati yang hobi berjemur ini merupakan pelanggan tetap Vous Spa. Wanita asli Bali yang akrab disapa Dewi ini biasanya melakukan spa saat pulang kerja. Wanita perawakan jangkung 177 cm ini mengunjungi Vous Spa 2 kali sebulan.

“Di Bali tempat berjemur, di Surabaya waktunya memutihkan kulit lagi”, tutupnya. (lenny)

Check Also

"Pohon Sunyi" Luapan Keprihatinan Hamid Nabhan Tentang Alam 5

“Pohon Sunyi” Luapan Keprihatinan Hamid Nabhan Tentang Alam

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.