Iklan Baris Anda

Napoleon Bob 500, Tampilan Gahar Cocok Untuk Touring Maupun Riding Harian

Napoleon Bob 500, Tampilan Gahar Cocok Untuk Touring Maupun Riding Harian 1
Presiden Direktur PT Benelli Motor Indonesia (BMI), Steven Kentjana mejeng diatas Napoleon Bob 500

Surabaya, (bisnisnasional.com) – Benelli Motor Indonesia (BMI) melalui Main Dealer Jawa Timur, PT Benelli Perkasa Motor (BPM) hadir kambali di event otomotif terbesar di Indonesia, GIIAS Surabaya 2024 di Grand City Convex.

Kali ini pihak Benelli memperkenalkan motor terbarunya dari brand Keeway yaitu Napoleon Bob 500. Motor ini secara tampilan sangat keren, beraliran bobber layaknya Harley Davidson Sportster. Namun luar biasanya harga Napoleon Bob 500 dibawah Rp 200 juta dengan mesin kubikasi besar, 500 cc. Di Indonesia motor ini masuk kategori Moge (motor gede).

Presiden Direktur PT Benelli Motor Indonesia (BMI), Steven Kentjana menyampaikan, GIIAS Surabaya 2024 ini berbeda karena biasanya booth Benelli ada di lantai dasar namun sekarang di lantai 3.

“Tapi nggak masalah walaupun boothnya agak kecil tapi tadi para pejabat dari Kemenperin, Dinas Perhubungan termasuk pejabat dari Gubernur Jawa Timur mampir kemari dan coba-coba motor Kami. Tentunya jadi kebanggaan,” ujarnya dalam konferensi pers, Rabu (28/8).

Napoleon Bob 500, Tampilan Gahar Cocok Untuk Touring Maupun Riding Harian 2
Tampilan speedo meternya sudah full digital & touch screen

Steven menambahkan, setelah sukses dengan tipe Benda V 252 C yang memperoleh penghargaan otomotif di kelas cruiser 250 cc, kini Napoleon Bob 500 juga diharapkan mendapat kesuksesan dan sambutan baik dari para calon konsumen di tanah air.

Napoleon Bob 500, Tampilan Gahar Cocok Untuk Touring Maupun Riding Harian 3
Engine V-twin membuat tampilan makin kekar dan sangar

“Jadi Napoleon Bob 500 ini adalah solusi bagi penggemar Moge namun harga jauh lebih ramah dikantong. Tampilannya garang dengan V-twin engine dan penggerak pakai Belt. Belum lagi fitur-fitur yang disematkan seperti speedo meter full digital touch screen. Dibanding kompetitor dikelas yang sama, motor ini paling kompetitif,” imbuh Steven.

Karena Napoleon Bob 500 pakai single seater pastinya tidak bisa untuk boncengan. Bagi pengguna yang hobi modifikasi hal itu tak jadi masalah karena motor ini ready untuk di modif.

“Gampang saja, jok/tempat duduknya bisa di bikin untuk boncengan. Kalau mau suaranya makin menggelegar tinggal ganti knalpot,” tegasnya.

Benelli akan terus konsisten menghadirkan produk-produk terbaru yang berkualitas serta durabilitas tinggi untuk konsumen Indonesia.  (in)

Check Also

Teringat Film AADC, Dian Sastro Beli Toyota Hilux Rangga 7

Teringat Film AADC, Dian Sastro Beli Toyota Hilux Rangga

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.