Iklan Baris Anda

Indonesia Dominasi 1/2 Penjualan Properti Wilayah Asia Tenggara

Indonesia Dominasi 1/2 Penjualan Properti Wilayah Asia Tenggara 1

Surabaya, (bisnisnasional.com) – Banyak proyek yang sudah digarap dan akan digarap oleh Crown Group, salah satu pengembang properti di Australia. Ternyata, Indonesia ikut andil sebagai customer Crown Group. Bahkan, salah satu proyek yakni Water Fall yang pecah dalam sehari terjual Rp 3 Triliun ini Rp 600 Miliarnya penjualan dari masyarakat Asia Tenggara.

GM Strategic and Corporate Communications Crown Group Indonesia, Bagus Sukmana menjelaskan, Penjualan di Asia Tenggara didominasi Indonesia. Dari total Rp 600 Miliar, Rp 300 Miliar pembelinya adalah masyarakat Indonesia. Sehingga Negara Indonesia terus menjadi bidikan Crown Group. Tidak hanya proyek tersebut, beberapa proyek lainnya juga berkontribusi.

“Sejauh ini kami terus membidik Indonesia, karena masyarakat Indonesia ternyata menyukai proyek yang kita bangun. Bakhan, menurut pengakuan Pak Iwan (Iwan Sunito, CEO Crown Group) akan ada proyek di Indonesia. Untuk masyarakat Indonesia yang kami bidik diantaranya Jakarta, Surabaya dan Medan,” terangnya saat di Surabaya kemarin, (17/01).

Indonesia Dominasi 1/2 Penjualan Properti Wilayah Asia Tenggara 2

Crown Group memang sangat aktif hingga saat ini, hal ini sangat positif terhadap pembangunan. Beberapa proyek yang akan digarap yakni properti vertikal bertitel East Lakes, proyek V by Crown yang unik karena ditemukan bangunan sejarah dan masih banyak lagi. Proyek yang digarap pada tahun ini adalah Eastlake, yakni pembangunan hunian vertikal di atas pusat perbelanjaan serta revitalisasi pusat perbelanjaan tertua di Sydney. Berikutnya, Southbank adalah proyek hunian vertikal pertama Crown Group di Melbourne.

Menurut Bagus, dengan adanya pengembangan atau inovasi yang terus dilakukan Crown Group ini bukan hanya terkait nominal atau nilai penjualan, namun dengan banyaknya penghargaan menjadi salah satu daya tarik konsumen. Beberapa penghargaan yang didapat Crown Group adalah Skye by Crown dapat penghargaan dari 2 institusi berbeda yaitu dari DrivenxDesign sama Master Builder Australia (MBA). Berikutnya Husk and Vine Kitchen & Bar dapat penghargaan dari Master Builder Australia (MBA).

“Pak Iwan dapat penghargaan sebagai The Most Influential Property Person in NSW dari Property & Bank Magazine, juga dapat penghargaan Innovation Award dari Property In Magazine,” pungkasnya. (nisa)

Check Also

TritanHub Gelar Serah Terima Fase 2 6

TritanHub Gelar Serah Terima Fase 2

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.