HUT ke-80, KAI Beri Apresiasi Pelanggan

HUT ke-80, KAI Beri Apresiasi Pelanggan 1

Surabaya, (bisnisnasional.com) – Memasuki usia ke-80, PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daerah Operasi 8 Surabaya menegaskan komitmennya untuk Semakin Melayani masyarakat. Semangat ini diwujudkan melalui apresiasi nyata kepada pelanggan dengan menghadirkan rangkaian promo spesial berupa Flash Sale, Mini Expo, dan Birthday Sale. Melalui program ini, masyarakat berkesempatan menikmati perjalanan kereta api dengan harga lebih hemat, tetap nyaman, dan berkesan.

Manager Humas KAI Daop 8 Surabaya, Luqman Arif, menyampaikan bahwa program promo ini merupakan bentuk ungkapan terima kasih KAI kepada seluruh pelanggan atas loyalitas dan kepercayaannya menggunakan transportasi kereta api.

“Delapan puluh tahun merupakan perjalanan panjang yang penuh dinamika. Namun, semangat KAI tetap sama, yaitu terus melayani. Di usia ke-80 ini, kami ingin semakin dekat dengan masyarakat melalui berbagai promo spesial agar kereta api semakin menjadi pilihan utama transportasi yang aman, nyaman, dan berkesan,” ujar Luqman.

Semua promo tersebut tidak berlaku untuk KA Compartment, Luxury, Priority, Imperial, Panoramic, Kereta wisata, tarif khusus, serta tidak dapat digabung dengan promo atau reduksi lainnya. Promo juga tersedia selama kuota masih ada.

“Delapan puluh tahun merupakan perjalanan panjang penuh dinamika, namun semangat KAI tetap konsisten, yaitu memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat. Mari rayakan HUT ke-80 KAI bersama kami dengan memanfaatkan berbagai promo spesial yang tersedia melalui Access by KAI, sesuai jadwal dan ketentuan, untuk pengalaman perjalanan yang lebih hemat, nyaman, dan berkesan,” tutup Luqman.    (in)

 

 

 

Check Also

Komisi XII DPR RI Apresiasi Kinerja PLN NP UP Muara Tawar 5

Komisi XII DPR RI Apresiasi Kinerja PLN NP UP Muara Tawar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses