Iklan Baris Anda

Ryzen Mobile Terbaru dari AMD Janjikan Performa Super Cepat

Ryzen Mobile Terbaru dari AMD Janjikan Performa Super Cepat 1

Jakarta, (bisnisnasional.com) – Pasar notebook indonesia kembali kedatangan prosesor dari AMD. Yakni prosesorAMD Ryzen™ mobile. Dengan kode nama “Raven Ridge”, prosesor ini memberikan performa bagus dan pengalaman hiburan lengkap dengan efisiensi optimal untuk komputer jinjing 2-in-1, multiguna, dan ultrathin premium.

Dengan TDP 15-watt yang bisa diatur, prosesor AMD Ryzen™ 7 2700U dan AMD Ryzen™ 5 2500U menghadirkan teknologi kecerdasan level prosesor2 AMD SenseMI dengan grafis revolusioner Radeon “Vega” pada desain System-on-Chip untuk mencapai performa notebook ultrathin yang belum pernah dicapai sebelumnya.

AMD Ryzen 7 2700U adalah prosesor tercepat untuk notebook ultrathin, dengan performa multi-threaded CPU hingga 44 persen lebih baik dan performa grafis yang 161 persen lebih baik daripada kompetitornya.

AMD Consumer Sales Director for Asia Pacific and Japan, Peter Chambers mengatakan, di awal tahun 2017, AMD sudah memenuhi komitmennya untuk membawa inovasi dan kompetisi kembali ke pasar PC.

“Untuk menguatkan posisi AMD di pasar PC, kami sangat antusias mengumumkan kehadiran prosesor Ryzen™ Mobile terbaru kami. Jajaran prosesor-prosesor baru ini akan memberikan performa terdepan pada perangkat PC mobile dan ultrathin. Ryzen™ Mobile juga menawarkan form factor baru pada notebook yang didukung oleh partner OEM kami sehingga AMD dapat menjawab tren utama kebutuhan untuk pasar notebook seperti tipis dan ringan, multiguna, dan hiburan on the go,” jelasnya.

Sementara itu President Director of Acer Indonesia, Herbet Ang menjelaskan, pihaknya merasa gembira karena bisa menjadi salah satu yang meluncurkan prosesor AMD Ryzen™ ke pasar Indonesia dengan notebook Swift 3.

“Kami percaya bahwa prosesor AMD Ryzen™ Mobile akan memperkuat notebook ultraslim ini untuk mencapai produktivitas on-the-go yang lebih baik dan mendampingi para penggunanya di dunia mereka yang serba cepat,” katanya.

Regional Director ASUS, South East Asia, Benjamin Yeh mengatakan, ASUS merupakan produsen pertama yang menghadirkan prosesor octa-core Ryzen™ 7 1700 di notebook gaming dengan ASUS ROG Strix GL702ZC.

“Ke depan, ASUS akan terus mengupayakan hadirnya notebook-notebook mutakhir yang diperkuat oleh prosesor mobile Ryzen™ terbaru,” tambahnya.

Vice President, Inspiron & Vostro, Dell Product Group Dell, Raza Haider mengatakan, Mulai awal 2018 jajaran Dell Inspiron menambahkan prosesor-prosesor AMD Ryzen™ mobile pada laptop-laptop Inspiron terpilih.

President Director of HP Indonesia, David Tan menjelaskan, HP terus memberikan PC bagi para pelanggan kami. Dengan menawarkan prosesor AMD Ryzen™ Mobile para pengguna akan merasakan sebuah perangkat yang menginspirasi kreativitas dengan performa super.

Country General Manager, Lenovo Indonesia, Budi Janto mengatakan, Lenovo, dengan berpegangan pada semangat customer-centricity, bertekad untuk menghadirkan pengalaman komputasi yang intuitif dan inovatif kepada semua pelanggan. (indra)

 

Check Also

Qlue Hackathon 2022 Hadirkan Inovasi Prospektif Secara Bisnis 5

Qlue Hackathon 2022 Hadirkan Inovasi Prospektif Secara Bisnis

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.