Surabaya, (bisnisnasional.com) – Yoga menjadi salah satu kegiatan yang menyehatkan jika kita lakukan dengan teratur dan intens. Pada pagi ini, puluhan perempuan mengikuti yoga di area kolam renang lantai 5 Apartemen Mereka Gunawangsa. Kegiatan yang bertajuk Sunrise Yoga ini dilakukan Urban Athletes sebagai salah satu bentuk kepedulian terhadap breast cancer awareness.
Owner Urban Athletes, Verawaty mengatakan, kegiatan ini sebagai bentuk CSR terhadap breast cancer awarness. Nantinya seluruh hasil HTM dari kegiatan ini akan didonasikan ke Yayasan Kanker Indonesia. Selain HTM juga beberapa donasi yang terkumpul dan langsung saat ini juga, totalnya senilai Rp 5 jutaan.
“Untuk kegiatan kali ini kita melakukan yoga selama satu jam, selanjutnya ada edukasi kesehatan dan dilanjutkan dengan tes kesehatan. Ada dua tes yang bisa diikuti oleh peserta yakni tes sarari, tes glukosa dan tes lainnya yang dilakukan secara gratis. Hal ini supaya mereka paham akan kesehatannya,” katanya.
Dalam kesempatan tersebut, Vera mengatakan ada Tshirt limited edition seharga Rp 150.000 yang juga akan disumbangkan untuk donasi. Sementara HTM sendiri biayanya Rp 100.000 – Rp 150.000.
Ditanya terkait target peserta, Vera menjawab jika semua kalangan umum bisa mengikuti bukan hanya anggota member. “Kalau target member yaa… itu nomer sekian lah, karena sebagian dari peserta juga member kami. Jadi target utama kami adalah ikut berpartisipasi terhadap penyakit breast cancer,” pungkasnya. (nisa)