Mojokerto, (bisnisnasional.com) – Banyak cara dilakukan untuk meningkatkan penjualan, salah satunya adalah kehadiran produk baru. Produk baru ini, seakan jadi magnet untuk menarik daya beli masyarakat terhadap suatu produk. Apalagi produk tersebut, sesuai dengan permintaan masyarakat atau konsumen.
Dalam konferensi pers kegiatan Media Test Drive saat di PT UMC Mojokerto, Sales and Marketing Director PT UMC, Fredy Teguh menjelaskan, jika pihaknya optimis pasar Suzuki akan tumbuh. Salah satu faktornya adalah kehadiran produk baru yang membuat konsumen penasaran dan ingin membelinya.
“Kehadiran produk atau tipe baru sangat signifikan terhadap pertumbuhan penjualan. Baik tipe yang benar-benar baru ataupun penyegaran dibeberapa fitur. Seperti Ignis, tipe baru ini mampu menarik hati konsumen. Ignis berkontribusi 12 persen di urutan ketiga setelah Ertiga dan Pick-up,” jelasnya.
Ignis sendiri merupakan produk baru dan bukan penyegaran. Dengan segmen konsumen remaja, Ignis pun dilengkapi fitur yang cocok buat anak muda yang ingin tampil sytle. Mengenai prosentase tambahannya, tentu amat sangat bergantung dari kesiapan supply terhadap demand yang ada.
“Sebagai contoh yang kami alami pada waktu launching Ignis, permintaan cukup banyak dan sebelumnya kami belum punya produk di tipe Urban SUV. Hal ini berdampak menambah volume unit Suzuki di market,” terangnya.
Jika merujuk data penjualan pada 2017, dengan adanya beberapa line-up produk baru seperti Ignis dan Baleno, “kami berhasil menaikkan volume penjualan 11,4 persen dibandingkan tahun lalu,” ungkapnya. Hal ini juga tak luput dari sales program yang diberikan.
“Tentunya sangat bergantung pada sales program yang kami berikan kepada konsumen. Selama sales program atau aktivitas marketing masih menarik, saya pikir produk tersebut bakal tetap eksis. Sales program kami selalu dinamis, tidak pernah sama. Program-program kami sesuaikan kondisi dilapangan. Dan biasanya kami perhatikan isu-isu yang lagi happening dimasyarakat untuk menentukan programnya,” pungkasnya. (nisa)