Jakarta, (bisnisnasional.com) – Pemahaman tentang keselamatan berkendara, safety riding/driving menjadi hal penting bagi setiap pengguna jalan. Termasuk juga perusahaan penyedia jasa antar barang seperti JNE yang sebagian besar operasionalnya menggunakan motor.
Demi meningkatkan kualitas standar berkendara, JNE mengadakan seminar khusus yakni Talkshow safety awareness pentingnya berkendara yang baik dan benar.
VP of Human Capital JNE, David Rasul mengatakan, kegitan ini bertujuan agar tim operasional JNE, dan pengemudi lainnya, dapat mentaati serta mengikuti peraturan berkendara yang sesuai standar agar kinerja berjalan dengan nyaman.
Mendatangkan Rifat Sungkar, seorang pembalap professional dengan segudang pengalaman di dunia otomotif. Dirinya sekaligus ditunjuk sebagai duta safety driving. Bagi Rifat, ‘POWERS’ menjadi elemen utama dalam berkendara.
Menurut Rifat, jika semua hal teknis ini dilakukan, maka diharapkan dapat mengurangi berbagai resiko bagi dirinya sendiri, juga orang lain. Sehingga berkendara pun menjadi lancar dan aman.
Keenam hal teknis tersebut diantaranya adalah papers & petrol, yaitu surat-surat kendaraan dan bahan bakar yang harus tersedia. Kedua Oil, seluruh kebutuhan oli di seluruh bagian kendaraan. Ketiga Water, air yang diperlukan untuk kinerja mesin dan bagian lainnya. Electrical, seluruh bagian kendaraan yang berkaitan dengan kelistrikan. Kelima, Rubbers yaitu bagian yang berhubungan dengan karet. Terakhir yakni Safety, perlengkapan yang berkaitan dengan keamananan seperti seat belt, kotak P3K dan sebagainya.
Pada pertemuan tersebut, Rifat juga membagikan beberapa trik menghadapi kondisi jalan yang buruk, seperti banjir. Menurutnya, fokus utama jika mobil melewati jalan banjir bukan pada knalpot, tapi justru air intake di bagian depan mobil sebagai jalur masuknya udara ke mesin.
“Jika air sampai masuk, maka mesin akan rusak total. Sehingga, tiap pengemudi harus tahu betul letak air intake air mobil yang dipakai, karena akan berbeda di tiap mobilnya,” jelas Rifat.
“Dalam talkshow tersebut, JNE memperkenalkan program terbarunya berupa JNE Super Courier. Yaitu program peningkatan kualitas individu para kurir JNE sebagai ujung tombak bagi perusahaan dalam pengantaran paket kepada pelanggan. Jika seluruh standar dalam JNE Super Courier, termasuk safety riding dijalankan dengan tertib oleh kurir, maka bukan hanya berpengaruh pada peningkatan peforma kinerja, namun pelanggan juga merasakan dampak positifnya,” ujar David. (aisah/nisa)