Surabaya, (bisnisnasional.com) – Sekumpulan General Manager seluruh Indonesia yang tergabung dalam IHGM (Indonesia Hotel General Manager) mengadakan Declaration bersama pada hari ini, (3/06/2016).
IHGM dibentuk hanya untuk orang-orang Indonesia, karena untuk memperkuat General Manager (GM) Indonesia agar setara dengan yang lain. Dan juga agar tidak minder, segala macamnya. Forum ini untuk memperkuat para GM, agar bisa berkancah di dalam pengelolaan perhotelan. Untuk kedepannya IHGM harus bisa memberikan benefit kepada setiap anggotanya dan harus bisa memberikan benefrit kepada institusi dimana dia bekerja.
Tak hanya itu, agar bisa bersaing ke luar negeri adalah dengan tetap percaya diri. Percaya diri saja. Kalau lihat bule jangan takut. Punya bawahan bule jangan merasa minder karena kita punya darah juga sama-sama merah. Pokoknya jangan takut bersaing karena kemampuan kita juga tidak kalah dengan pihak luar.
Sekretari Umum IHGM Anton Susanto mengatakan, IHGM merupakan asosiasi para general manager seluruh Indonesia bintang 3,4 dan 5. Asosiasi ini merupakan perkumpulan general manager hotel yang benar-benar asli dari Indonesia. Sejak mulai didirikan pada tahun 2012. Jumlah anggota kami saat ini berjumlah sekitar 150 orang.
“Adanya asosiasi ini juga diharapkan mampu menaikkan standar GM asal Indonesia. Bahwa GM asal Indonesia pun mampu mengelola hotel-hotel besar. Seperti kita ketahui bersama kebanyakan hotel bintang 5 ke atas itu GM pasti dari kalangan ekspatriat. Kenapa tidak dari Indonesia? Untuk apa mencari jauh-jauh padahal GM Indonesia juga kualitasnya tidak kalah,” katanya.
Selain itu, sinergi asosiasi bersama pemerintah untuk turut bersama memajukan dunia pariwisata di Indonesia juga menurutnya sangat diperlukan. Harapan pada pemerintah utamanya di bidang transportasi. Terutama gerbang utama yaitu bandara yang terus harus dibenahi sehingga wisatawan yang datang juga merasa datang ke Indonesia itu terkesan.
“Juga agar lebih ditertibkan lagi untuk ijin-ijin hotel yang baru. Bukankah lebih baik dikembangkan saja hotel yang sudah ada daripada terlalu banyak hotel baru yang dibuka,” tambahnya.
Ketua IHGM Jatim, Nanang Supriadi menambahkan, pihaknya memiliki misi ke depan agar para GM mampu go international. “Kami ingin memperbaiki SDM yang ada supaya bisa bersaing di luar negeri. GM Indonesia kami rasa sanggup bersaing ke negara mana pun,” katanya.
Tak hanya itu, yang paling penting kedepannya, untuk para GM Indonesia, bisa berkembang, karena dari masing-masing GM ini mempunyai keahlian atau background hotel, non hotel. Dia ditempa sangat lama dibidang operation, oleh karena itu diperluakan development.
“Untuk itu diperlukan satu forum, dimana bisa saling berbagi, dikarenakan masing-masing GM ada keahlian dibidang marketing, room, dan juga di bagian kitchen, dan masih banyak keahlian lainnya,” ujarnya.
IHGM DPD Jatim saat ini berjumlah 30 orang, dan untuk target dari anggota IHGM DPD Jatim sendiri 100 orang, syarat untuk menjadi angota IHGM sangat lah mudah, karena IHGM tidak memandang apapun hotelnya baik itu, hotel budget maupun hotel bintang, asalkan ia menjabat GM, dia bisa menjadi anggota IHGM,” pungkasnya.(bayu)