Surabaya, (bisnisnasional.com) – Mengisi libur akhir pekan tak harus bepergian jauh. Banyak hal yang bisa dilakukan, bila salah satunya adalah staycation di hotel dalam kota, maka Best Western Papilio Hotel Surabaya bisa jadi salah satu destinasinya.
Hotel ini juga berdampingan dengan apartemennya. Menawarkan pemandangan kota bagi para tamu yg menginap disana yang makin indah jika malam hari, terlihat kerlap-kerlip lampu dari kejauhan.
Selain itu, Best Western Papilio Hotel Surabaya juga punya kolam renang outdoor di lantai 8 yakni Bantimurung Sky Pool. Makin seru sensasinya berenang di ketinggian. Kolam dibagi 2 sisi, untuk dewasa dan anak-anak. Saat berenang akan terlihat gedung disekitar hotel, sangat cocok untuk obyek fotografi.
Kebetulan kami menginap di salah satu kamar yakni tipe Deluxe Queen Bed dilantai 26. Kamarnya cukup luas dengan segala kelengkapannya yang bikin nyaman. Sebut saja ukuran kasur yang jumbo, individual working desk & chair, unit tv 32 inch, akses internet wifi dan sebagainya yang menambah kenyamanan.
Hingga tak terasa waktu pagi tiba untuk sarapan. Mariposa, ya itulah nama restaurant di Best Western Papilio yang berada di lantai 7. Aneka menu masakan bisa dijumpai mulai masakan nusantara hingga western.
Rizki, salah satu tamu hotel mengatakan bahwa ia sering menginap disana bersama keluarga karena kebetulan tempat tinggalnya juga tak jauh dari hotel.
“Sering sih nginap di Papilio ini, deket sama rumah. Kadang saat liburan saya pilih stay disini daripada jauh-jauh ke luar kota. Kalau soal makanan disini menunya enak-enak, banyak masakan indonesia, salah satu favorite saya soto ayam,” ujarnya ketika menikmati sarapan di Mariposa Restaurant.
Best Western Papilio Hotel Surabaya, paling pas untuk staycation bersama keluarga, lokasi yang strategis dekat dengan Mall, Kuliner, dan Gadget Store. Pemandangan “City View” nya tentu tak terlupakan. (in)