Iklan Baris Anda

Tren Kendaraan Hybrid Naik, Toyota Hadirkan Alphard HEV

Tren Kendaraan Hybrid Naik, Toyota Hadirkan Alphard HEV 1
Toyota Alphard Hybrid CBU dari Jepang (foto : ist)

Jakarta, (bisnisnasional.com) – Di pameran GAIKINDO Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2023, PT Toyota Astra Motor (TAM) resmi meluncurkan All New Alphard HEV. Diimpor secara Completely Built Up (CBU) dari Jepang, Alphard Hybrid jadi pelengkap dari varian mesin bensin yang sudah ada.

Direktur Pemasaran TAM, Anton Jimmi Suwandy menyampaikan, melihat ķendaraan Hybrid yang makin diminati, pihaknya merasa saatnya mendatangkan Alphard Hybrid juga.

Bagi konsumen yang tertarik dengan Alphard HEV sudah bisa melakukan pemesanan di seluruh jaringan resmi Toyota di Indonesia.

“Alphard HEV dibanderol mulai Rp 1,657 miliar untuk tipe Non Premium Color. Sedangkan tipe Premium Color dijual Rp 1,66 miliar on the road (OTR) Jakarta,” katanya.

Alphard HEV dibekali mesin berkapasitas 2.500 cc dengan kode A25A-FXS, menghasilkan tenaga 187,4 dk dan torsi 239 Nm dengan transmisi CVT.   (##)

Check Also

Ke GIIAS Surabaya Belum Lengkap Kalau Tak Mampir Booth Honda 5

Ke GIIAS Surabaya Belum Lengkap Kalau Tak Mampir Booth Honda

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.